Kamis, 09 Februari 2017

TEKNIK ADVOKASI KETRAMPILAN MANAJERIAL UNTUK LEMBAGA SOSIAL MASYARAKAT

TEKNIK ADVOKASI
KETRAMPILAN MANAJERIAL
UNTUK LEMBAGA SOSIAL MASYARAKAT

Advokasi adalah seperangkat tindakan terarah yang ditujukan pada pembuat keputusan untuk mendukung suatu isu kebijakan yang spesifik. Advokasi adalah suatu sains dan seni yang apabila dirancang dengan Sistematis dan Benar hasil advokasi akan efektif dan baik. Secara umum advokasi akan mempengaruhi penentu kebijakan (melalui Lobby, Perda, dan lain-lain) untuk membentuk opini publik lewat media masa dalam upaya populis mendidik massa lewat aksi kelas.
                              
* Tujuan Advokasi
Terciptanya Perubahan Kebijakan Peraturan-peraturan, dukungan sumber daya, dan lain-lain, untuk memecahkan masalah tertentu.

* Tahapan Proses Advokasi
1.      Identifikasi Isu
2.      Tentukan Maksud dan Tujuan
3.      Identifikasi dan tetapkan Sasaran
4.      Membangunan dan Menggalang dukungan
5.      Menentukan pesan
6.      Memilih saluran komunikasi
7.      Pengumpulan dana
8.      Pelaksanaan Rencana Kerja
9.      Kegiatan kontinyu dalam monitoring evaluasi

* Identifikasi  Isu  Advokasi
·         Problem yang bersumber dari Kebijakan yang dihadapi dan perlu dipecahkan.
·         Maksud dan Tujuan:
·         Maksud:
Pernyataan hasil yang ingin dicapai untuk memecahkan problem
Merupakan target jangka  panjang ( 3 - 5 tahun) dan kegiatan advokasi tersebut dan merupakan visi untuk perubahan.
·                      Tujuan:  Tujuan yang bersifat jangka pendek merupakan tahapan untuk mencapai Tujuan jangka panjang.
·                      Persyaratan Tujuan Advokasi
·                      S : Spesifik
·                      M : Measurable
·                      A : Achievable
·                      R : Realistic
·                      T : Time bound

Tidak ada komentar:

Posting Komentar